Jumat, 16 Mei 2008

Menghilangkan akses display setting

Tampilan biasanya merupakan sebauh hal yang sangat pribadi bagi beberapa orang, apalagi yang jika itu adalah tampilan desktop anda, akan menjadi hal yang sangat menjengkelkan jika ada seseorang yang dnegan seenaknya saja mengubah settingan wallpaper dan screensaver kita.



Tapi teman-teman tidak perlu lagi merasa jengkel, karena sekarang saya akan memberitahu pada teman-teman cara untuk menanggulangi masalah diatas......



Baiklah kita mulai saja, saya kira teman-teman semua sudah tahu dengan yang namanya display setting, display setting adalah suatu pengatruan yang akan muncul ketika teman-teman mengklik kanan pada desktop teman-teman dan memilih property.



Karena kalau display setting sudah di disable bagaimana bisa orang lain mengubah settingan wallpaper dan juga screensaver kita, Ok kita mulai saja prosesnya.....



Jika Teman-teman meng-enable setting ini maka pemakai tidak akan dapat mengakses

setting display secara total.

Ikutilah langkah berikut.

Klik Start---->Run, ketikkan regedit lalu tekan Enter.

Key: HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\

CurrentVersion\Policies\System

Value Name: NoDispCPL

Data Type: REG_DWORD

Data: (0 = disabled, 1 = enabled/sembunyikan)




Tidak ada komentar: